Bimbingan untuk operator IGRA di MI Sunan Ampel Bangsal

Kebanggaan dan kehormatan bagi MI Sunan Ampel Bangsal karena tempatnya dijadikan tempat pelatihan dan Bimbingan EMIS, GIS,  dan Simpatika oleh Kemenag. Kab.  Mojokerto yang dipimpin langsung oleh masternya bapak Imam Bukhori,  S. Pd. I

Kegiatan tersebut diikuti oleh 2 kecamatan yaitu kec. Bangsal dan kec. Mojoanyar. Pesertanya adalah IGRA (ikatan guru roudhatul athfal)  disebut juga guru RA.  Pelatihan dan Bimbingan tersebut bertujuan untuk Semua guru dapat mengunakan aplikasi-aplikasi pendidikan yang diterapkan oleh Pemerintah . Karena pendidikan sekarang mulai berkembang maka bentuk input data mengunakan online, supaya mudah diproses dan tidak ada kesalahan data siswa.

Manfaat dari bimbingan ini sangat luar biasa. Karena nantinya setiap lembaga akan mudah mengakses data lewat online tidak perlu jauh-jauh pergi mengirim data ke pusat. Duduk manis sambil menunggu data diterima dan cek oleh pusat. 

Dengan adanya bimbingan tersebut semoga IGRA menjadi pendidik yang di cintai masyarakat dan disayang pemerintah. Amin

Comments

Popular posts from this blog

Yuk Intip Apakah Namamu menjadi peserta AKMI atau ANBK????

Pembukaan PKB Guru Madrasah Tahun 2023

MANASIK HAJI KIDS - YAPISA 2019