Manasik haji di tahun 2018


Tahun 2018 ini kegiatan manasik haji Mi Sunan Ampel semakin sukses. Siswa dan guru sangat antusias dan khidmat dalam pelaksanaan kegiatan manasik haji. Tak tanggung tanggung siswa TK dan SMP Sunan Ampel pun ikut ambil bagian. Mereka juga sangat antusias dan khidmat.

Kegiatan masik haji tersebut dilaksanakan pada hari Ahad tanggal 2 September 2018. Dan diikuti sekitar 700 peserta TK, MI, SMP dan Dewan Guru.

Yang menjadi istimewa kegiatan manasik haji tahun ini adalah adanya tim KBIH yang di pimpin oleh wali kelas 4 yaitu Bu Bintan, Pak Sam, dan Pak Ripin. Ide mereka dalam pembuatan tim KBIH menyebut dengan sebutan Kelompok KBIH 4 Sunan Ampel. Tak hanya itu KBIH mereka sangat semangat dan menjadi tim yang paling baik di tahun ini.

Dengan adanya kreatifitas dari para guru tersebut bapak Kepala Madrasah Bapak Afif Siddik, M.Pd.I sangat berterima kasih atas dukungan dan partisipasi dari para wali murid dan dewan guru yang turut membantu kesuksesan kegiatan ini

foto kegiatan manasik haji klik disini

Comments

Popular posts from this blog

Yuk Intip Apakah Namamu menjadi peserta AKMI atau ANBK????

Pembukaan PKB Guru Madrasah Tahun 2023

QURBAN 2019: MENEBAR HIKMAH MERAIH BERKAH